David Kalaka S.ip,M.si, Kepala Bidang Pemerintah Kampung Kab.Pegunungan Bintang. ( Joey /Siwar)
Kukding, (SIWARWENG.COM) — Pemilihan Kepala Kampung serentak bagi 277 kampung dalam wilayah Kabupaten Pegunungan Bintang akan dilaksanakan pada Rabu, 2 Februari 2022 mendatang.
Pemilihan kepala kampung tersebut Sesuai Peraturan Bupati Pegunungan Bintang Nomor 43 Tahun 2021 tentang pemilihan kepala kampung seberat di pegunungan Bintang.
Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pemerintahan Kampung (Pemkam) David Kalaka S.ip M.si,di ruang kerjanya Kukding Oksibil, Kamis 27/1.
Dalam keterangannya David mengatakan, pemilihan kepala kampung serentak ini akan dilaksanakan sesuai perturan Bupati Pegubin Nomor 43 Tahun 2021 tentang pemilihan Kepala Kampung serentak bagi 277 kampung dalam wilayah Pegunungan Bintang.
” Pemilihan Kepala Kampung akan dilaksanakan secara serentak pada Rabu 2 Februari 2022 mendatang Sesuai dengan petunjuk Bupati ” terang David.
Ia menambahkan hingga saat ini pihaknya telah menunjuk 34 kepala distrik sebagai kepala wilayah untuk menyukseskan pemilihan Kepala Kampung ini di masing-masing wilayahnya.
” Kepala Distrik sebagai kordinator menyelenggarakan kegiatan Pilkades ini, mulai dari tahapan persiapan, pendaftaran, ferivikasi berkas, penetapan calon hingga pemilihan dan penetapan, semua itu akan di koordinir oleh kepala distrik di setiap wilayah”
Sedangkan untuk pemilihan sendiri akan di laksanakan oleh Badan Musyawarah Kampung (BAMUSKAM) di kampungnya masing-masing.
Ketika ditanya terkait syarat pendaftaran, Kabid Pemkam itu menuturkan, bila di sesuaikan dengan peraturan perundangan maka ada 11 poin persyaratan yang wajib di penuhi para calon kepala kampung, salah satunya pendidikan terakhir, minimal Tamatan SMA keatas, namun mengingat situasi dan kondisi daerah maka dari 11 pon persyaratan tersebut kami menguranginya dan diberikan kelonggaran bagi calon kepala kampung untuk melengkapi persyaratan sebagaimana yang di tetapkan oleh kepala distrik sebagai kepala wilayah setempat.
Berikut persyaratannya Calon Kepala Kampung :
Reporter : Meky Uropmabin
Admin : SiwarWeng.com