Ran/Siwarweng.com
SIWARWENG.COM;_Setelah menetap di hutan lebih dari dua Minggu, Pasca Kontak Tembak di distrik Kiwirok Senin 13 September lalu, Warga dari distrik Kiwirok yang memilih mengungsi ke oksibil kabupaten pegunungan Bintang semakin bertambah.
Berdasarkan pantauan Media ini di lapangan, sejak 24 September hingga berita ini di publis telah mencapai 249 jiwa.Dua ratus empat sembilan jiwa yang mengungsi ini di terima langsung panitia peduli kemanusiaan di Oksibil.
Ketua Posko Penanganan Kemanusiaan, Nelson Nawipa,SE,M.Ak, menuturkan hingga tanggal 3 Oktober 2021 ini Warga pengungsi yang terdata sebanyak 249 jiwa.
‘Warga yang tiba di Oksibil hingga tanggal 4 Oktober ini sebanyak 249 jiwa, terdiri dari ibu, anak dan orang tua terutama lansia”
Sementara situasi dan kondisi di Distrik Kiwirok kabupaten Pegunungan Bintang hingga saat ini belum kondusif, terutama 4 Kampung yakni, Kampung Oknangul, Kampung Pomding, Kampung Sopa Mikma dan Kampung Mangoldoki serta 8 kampung yang ada di distrik Kiwirok.
Sekedar informasi warga yang mengungsi bukan hanya di Oksibil namun sebanyak 458 jiwa saat ini sedang mengungsi di Pelepkon Distrik Oklip.
Reporter : Rano Bidana
Admin : Siwarweng.com